Rabu, 15 Agustus 2012

Biologi Sebagai Ilmu

0 komentar
Pernahkah kamu  bertanya mengapa jerawat muncul ketika kamu memasuki masa remaja? Atau apa yang terjadi pada jantungmu saat berolahraga? Kamu mungkin juga ingin tahu darimana madu dihasilkan? Mengapa aroma buah mangga berbeda dari buah durian? Pertanyaan-pertanyaan tersebut dapat diperoleh jawabannya dalam ilmu biologi.
     Biologi adalah ilmu tentang kehidupan.  Istilah biologi diambil dari bahasa Yunani, yaitu bios yang berarti kehidupan, dan logos yang berarti ilmu. Mengapa kita perlu mempelajari biologi? Hal itu karena biologi mempengaruhi kehidupan kita sehari-hari, seperti hubungan kita dengan lingkungan, makanan yang kita konsumsi, hingga penyakit yang dapat menyerang kita. 
     Biologi merupakan bidang ilmu yang luas dan mencakup berbagai cabang bidang ilmu. Cabang tersebut dapat dipilah berdasarkan kriteria tertentu. Kriteria pemilihan cabang-cabang biologi antara lain berdasarkan tingkat organisasi kehidupan, kelompok organisme, aspek kehidupan, atau kaitannya dengan ilmu lain (sebagai ilmu campuran dan terapan). Berikut tabel mengenai cabang-cabang biologi :
Welcome to siti-asmaliah03.blogspot.com !
 

Hello Kitty's Blog Copyright © 2011 Design by Ipietoon Blogger Template | web hosting